Bagi para pembaca setia UC News pecinta dunia otomotif roda dua semuanya, tentu sudah tidak asing lagi dengan motor matic milik Honda yang satu ini. Honda Air Blade ini, merupakan motor matic sporty yang tetap menampilkan kesan elegan.
Honda Air Blade ini memiliki headlamp yang tajam dengan alis DRL diatas lampu utama mirip dengan lampu yang dipakai pada Honda CBR 250RR. Lampu belakang sudah menggunakan LED dengan desain menyerupai Honda Vario namun lebih lebar dan meruncing.
Instrumen pada bagian speedometer masih sama dengan Honda Vario yang masih menggunakan kombinasi analog dan digital. Untuk suspensinya, Honda Air Blade ini menggunakan kombinasi suspensi teleskopik pada bagian depannya dan model streo pada bagian belakangnya.
Berbicara soal mesin, dikutip dari detik.com (31/01/2018) Honda Air Blade ini masih menggunakan mesin yang sama dengan Vario berkapasitas 125cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 8,4 Hp pada putaran 8.500 rpm dengan torsi sebesar 11,26 Nm pada putaran 5.000 rpm.
Untuk sistem pengereman juga masih sama dengan Vario, yaitu kombinasi antara cakram pada bagian depan dan tromol di belakang dengan mempertahankan Combi Brake System dimana ketika handle rem depan ditekan bagian belakang pun ikut mengerem. Sayangnya, motor ini belum menggunakan sistem Anti Lock Brake System.
Dari sejumlah pemberitaan menyebutkan, jika Vario baru nantinya akan menggunakan headlamp serupa dengan yang digunakan oleh Honda CBR 250RR. Namun belum ada keterangan resmi dari PT. Astra Honda Motor kapan Vario baru akan di luncurkan.
0 Response to "Seperti ini tampilan Honda Air Blade yang bakal jadi basis baru Vario"
Post a Comment